post image
KOMENTAR
Reserse kriminal polsekta Medan Barat berhasil mengamankan kawanan spesialis pembobol rumah, Jumat (6/9/2013). Empat tersangka yang diamankan adalah, Pandu Alfaris, M Irfan, Ambiya dan Reza Falefi.

Mereka ditangkap di lokasi berbeda setelah berhasil membobol di rumah Sertu Besar Agung Wibawanto di Jalan Budi Kemulian, Mess Pamen TNI AL pada Kamis (5/9/2013) sore.

Dari penangkapan ini, petugas juga berhasil menemukan barang bukti berupa dua unit HP merek Nokia dan samsung serta uang Rp519 ribu.

Kanit Reskrim Polsekta Medan Kota, Iptu Syarifur mengatakan, penangkapan ini bermula saat korban membuat laporan.

"Berkat laporan korban kita langsung mengejar pelaku dan hasilnya 4 orang pengangguran tersebut kita amankan 2 lokasi berbeda. Ambiya ditangkap di rumah,  Gang Delapan Krakatau, Reza Falefi ditangkap di Jalan Umar. Pandu dan Umar juga ditangkap di Jalan Umar," katanya.

Dikatakannya, pelaku yang ditangkap langsung diboyong ke Polsekta Medan Barat untuk dilakukan penyidikan lebih lanjut.

"Pelaku kita kenakan pasal 363 pencurian dengan hukuman diatas 5 tahun penjara,l katanya.

Salah seorang tersangka Pandu mengatakan, saat melakukan pencurian dirinya bersama temannya membobol pintu depan rumah korban yang pada saat itu sedang tertidur pulas.

"Sedang tidur orangnya bang makanya kami dengan leluasa mengambil barangnya. Rencananya hasil curian itu akan kita gunakan untuk bersenang-senang," tutupnya. [ded]

Polsek Hamparan Perak Tangkap Remaja Diduga Geng Motor

Sebelumnya

Anak Dan Ayah Keroyok Warga Hingga Tewas Di Medan

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Kriminal